Puji Syukur kehadirat
Tuhan Yang Maha Esa, sebab atas limpahan kasihnya kita masih diberi kesempatan
untuk bisa bernafas dan menikmati indahnya hidup ini.
Pada tulisan kali ini
kami tidak sedang berbagi soal prediksi maupun berbagi ilmu pengetahuan. Namun
kami ingin berbagi pengalaman dan berbagi pendapat buat teman-teman dimanapun Anda
berada khususnya masyarakat Sumatera Utara yang saat ini akan mengadakan pesta
demokrasi.
Jika Anda memperhatikan
judul tulisan ini mungkin ada pertanyaan mengapa kami mendukung pasangan H.
Amri Tambunan dan RE Nainggolan menjadi gubernur dan wakil gubernur Sumatera
Utara tahun 2013-2018 ini.
Mari dengarkan sedikit
cerita kami…
H. Amri Tambunan adalah
Bupati Kabupaten Deli Serdang periode pertama dan kedua, Beliau merupakan salah
satu pemimpin yang perduli pada rakyatnya, banyak program-program beliau yang
sudah dijalankan salah satunya program Cerdas untuk pendidikan dan program
Bedah rumah untuk rakyat miskin (tidak mampu). Kepiawaian dan perhatian
beliaulah yang membuat rakyat Deli Serdang mau memilih beliau untuk kedua
kalinya menjadi bupati di Deli Serdang pada sekitar 4 tahun yang silam hingga
sekarang beliau masih menjabat sebagai bupati tanpa ada kasus yang menjerat beliau, walaupun ada
isu-isu bahwa beliau melakukan praktek korupsi, tetapi ternyata KPK (Komisi
Pemberantasan Korupsi) sendiri sudah membuktikan bahwa beliau BERSIH dari
tuduhan itu.
RE.Nainggolan itulah sapaan
dari sahabat untuk Bapak yang satu ini dengan nama lengkap (Dr. Rustam Effendy Nainggolan, MM). Beliau adalah sosok pemimpin yang
mau memperjuangkan aspirasi rakyatnya. Dilahirkan di Pematang Siantar 63 tahun
yang silam. Bapak dengan sejuta pengalaman hidup salah satunya pernah menjabat
sebagai Bupati di Tapanuli Utara, pernah menjabat sebagai Bapeda SUMUT, dan
juga pernah menjadi Sekretaris Daerah Sumatera Utara dan masih banyak lagi
jabatan yang pernah beliau pegang. Yang artinya sebagai putra daerah beliau
sangat kenal betul medan dan kondisi di Sumatera Utara ini. Selama menjabat
sebagai Bupati sama halnya dengan H. Amri Tambunan beliau juga tidak pernah
berurusan dengan KPK apalagi Korupsi. Salut buat pasangan ini.
Setelah membaca riwayat
singkat kedua tokoh masyarakat Sumatera Utara yang ingin mencalonkan diri sebagai Gubernur dan
Wakil Gubernur Sumatera Utara periode tahun 2013 - 2018 ini maka kami Gudang Soal dan Ilmu Sepenuhnya
mendukung serta akan turut membantu dalam mensukseskan mimpi masyarakat SUMUT hidup
sejahtera. Kita mendambakan SUMUT memiliki pemimpin yang selain pintar, juga
mau mendengarkan aspirasi (demokrasi) rakyatnya. Pasangan No 4 adalah pasangan
yang paling tepat untuk kita pilih di Pilkada SUMUT tanggal 7 Maret 2013 mendatang.
Jika Anda juga ingin
mendukung Pasangan No 4 H. Amri Tambunan dan RE. Nainggolan mari bergabung
bersama sahabat lainnya kita ciptakan tali silahturahmi di grup sahabat FORSHARE (bergabunglah sekarang juga klik disini).
0 komentar:
Posting Komentar
Berkomentarlah dengan sopan dan jangan spam. trims